Good morning everyone, how are you students? hopefully we're healthy and always in the protection of Allah. Before we start our study, better we listen to tausiyah, pray to Allah, pray dhuha, and moroja'ah. Also thanks to mom and dad, who always accompany the children in learning. ^^
GURU KELAS : ANISA RISKA ANDI SAPUTRI, S.Si.
HARI/TANGGAL : KAMIS, 31 AGUSTUS 2023
PENGUATAN PROYEK PROFIL PELAJAR PANCASILA
TEMA P5 : KEWIRAUSAHAAN
TUJUAN P5 :
Peserta didik mampu mengidentifikasi, mengklarifikasi, dan mengolah informasi dan gagasan, berkomunikasi dengan kelompok untuk mencapai tujuan bersama serta menampilkan tindakan yang sesuai dengan harapan dan tujuan kelompok.
TARGET P5 :
Proyek ini diharapkan dapat membantu peserta didik dalam mencapai dimensi Profil Pelajar Pancasila yaitu Bernalar Kritis dan Gotong Royong.
1. Bernalar Kritis
2. Gotong Royong
MENGIDENTIFIKASI MENGENAI INFORMASI BUAH PISANG :
Sejarah Buah Pisang
Pisang awalnya merupakan tanaman lokal di kawasan Asia Tenggara yang sebagian besar berpusat di wilayah Indonesia. Pisang telah menyebar hingga ke Pulau Madagaskar sejak 500 tahun sebelum Masehi. Wilayah Afrika lainnya telah mengenal dan membudidayakan pisang sejak seribu tahun sebelum Masehi. Para ahli berpendapat bahwa buah ini merupakan yang pertama dibudidayakan oleh manusia dan mendahului budidaya padi. Budidaya pisang diyakini pertama kali dilakukan di dataran tinggi Papua Nugini.
Cara Budi Daya Pisang
Untuk budi daya pisang, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Pisang merupakan tanaman tropis yang tumbuh dengan baik mulai dari dataran rendah hingga ketinggian 1300 meter dari permukaan laut. Curah hujan yang diinginkan tanaman ini sekitar 1500 sampai 2500 mm per tahun dengan temperatur 15-35°C. Tanaman pisang bisa tumbuh di atas hampir semua jenis tanah, namun jenis tanah yang paling cocok adalah tanah yang bertekstur liat seperti aluvial, banyak mengandung kalsium dan bahan organik.
Bagian-bagian Pohon Pisang
Pohon pisang memiliki beberapa bagian, yaitu :
1. Buah, yang dapat dimanfaatkan menjadi berbagai produk olahan seperti pisang sale, tepung pisang, sari buah, dan keripik.
2. Bunga
3. Daun, yang berbentuk memanjang dan lebar dengan pertulangan daun besar yang disebut dengan pelepah.
4. Batang, yang pada bagian pangkalnya berupa umbi batang yang tertanam dalam tanah.
5. Bonggol (umbi), yang terdapat pada bagian bawah batang pisang dan menggembung.
Manfaat Buah Pisang
Pisang adalah buah yang kaya akan nutrisi dan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Pisang mengandung karbohidrat, protein, mangan, vitamin A, vitamin B, vitamin C, serat, kalium, dan magnesium. Berikut adalah beberapa manfaat pisang yang bisa Anda dapatkan dengan mengonsumsinya secara rutin:
1. Sebagai sumber energi.
2. Menjaga kesehatan jantung dan pembuluh darah.
3. Mencegah kerusakan sel dan jaringan tubuh.
4. Mengurangi risiko penyakit ginjal.
5. Mengurangi mual saat hamil.
6. Menjaga kesehatan saluran cerna.
7. Menurunkan berat badan.
8. Meningkatkan daya tahan tubuh.
Hasil Olahan Pisang
1. Keripik pisang
2. Es pisang ijo
3. Pie pisang
4. Bolu pisang
5. Sale pisang
6. Nugget pisang
7. Es pisang
8. Kolak pisang
9. Pudding pisang
10. Banana pancake
Kesimpulan :
Alhamudillah peserta didik sudah dapat melaksanakan presentasi mengenai informasi tumbuhan pisang dengan baik dan informatif.
Setelah mempelajari materi hari ini. Apakah ananda sudah memahaminya? apabila masih ada yang perlu ditanyakan, boleh tuliskan pertanyaan kalian di komentar blog ibu guru ya^^.
Cukup sekian pembelajaran kita hari ini, jangan lupa diulas kembali ya. Tetap semangat belajarnya dan tingkatkan ibadah solatnya. Wassalamualaikum wr wb^^
Komentar
Posting Komentar