Good morning everyone, how are you students? hopefully we're healthy and always in the protection of Allah. Before we start our study, better we listen to tausiyah, pray to Allah, pray dhuha, and moroja'ah. Also thanks to mom and dad, who always accompany the children in learning. ^^
Tujuan pembelajaran :
- Peserta didik mampu menyebutkan sifat segi banyak
Langkah-langkah pembelajaran :
A. Apersepsi (10 menit)
Anak-anak ibu guru, kemarin kita telah belajar mengenai pengertian segi banyak. Apakah kalian masih ingat, ada berapa macam segi banyak?. Hari ini, kita akan mempelajari sifat-sifat bangun segi banyak. ^^
B. Kegiatan Inti (50 menit)
SIFAT-SIFAT BANGUN SEGI BANYAK
1. PERSEGI
Ciri-ciri dan sifat bangun datar persegi, antara lain:
1. Memiliki sisi-sisi yang sama panjang.
2. Memiliki dua diagonal yang sama panjang (keduanya saling berpotongan dan membentuk 3. tegak lurus serta membaginya menjadi dua bagian sama panjang).
4. Memiliki empat sudut siku-siku yang sama besar, yakni 90 derajat.
5. Memiliki empat sumbu simetri lipat.
6. Memiliki empat titik sudut.
2. PERSEGI PANJANG
Ciri-ciri dan sifat bangun datar persegi panjang, antara lain sebagai berikut :
1. Memiliki empat sisi (dimana kedua sisi tersebut saling berhadapan sama panjang dan sejajar).
2. Memiliki empat sudut siku-siku yang sama besar, yaitu 90 derajat.
3. Memiliki dua diagonal (garis melintang) yang berpotongan menjadi dua bagian yang sama panjang.
4. Memiliki dua sumbu simetri lipat.
5. Memiliki dua sumbu simetri putar.
6. Memiliki sisi-sisi persegi panjang yang saling tegak lurus.
4. SEGITIGA
Ciri-ciri dan sifat bangun datar segitiga, antara lain sebagai berikut :
Segitiga Sama Sisi
1. Memiliki tiga sudut yang sama besarnya, yakni 60 derajat.
2. Memiliki tiga sisi yang sama panjang
3. Memiliki tiga sumbu simetri lipat.
4. Memiliki tiga sumbu simetri putar.
Segitiga Sama Kaki
1. Memiliki satu sumbu simetri lipat.
2. Memiliki dua sisi yang berhadapan sama panjang.
3. Memiliki satu sumbu simetri putar.
Segitiga Siku-siku
1. Memiliki satu sisi miring.
2. Tidak memiliki sumbu simetri lipat.
3. Memiliki dua sisi yang saling tegak lurus.
4. Tidak memiliki sumbu simetri putar.
5. Salah satu sudutnya, yaitu sudut siku-siku sebesar 90 derajat.
6. Menggunakan rumus phytagoras dalam mencari panjang sisi miringnya.
Segitiga Sembarang
1. Memiliki tiga sisi tidak sama panjang.
2. Memiliki tiga sudut yang besarannya berbeda.
3. Tidak memiliki sumbu simetri lipat.
4. Memiliki satu sumbu simetri putar.
5. JAJAR GENJANG
Ciri-ciri dan sifat bangun datar jajar genjang, antara lain:
1. Memiliki dua diagonal yang tidak sama panjang.
2. Tidak memiliki sumbu simetri lipat dan sumbu simetri putar.
3. Memiliki dua pasang sisi yang saling berhadapan sama panjang dan saling sejajar.
4. Memiliki empat titik sudut saling berhadapan sama besar dan berpasangan (dua sudut tumpul dan dua sudut lancip).
5. Memiliki sudut yang saling berdekatan sebesar 180 derajat.
6. BELAH KETUPAT
Ciri-ciri dan sifat bangun datar belah ketupat, antara lain sebagai berikut :
1. Memiliki empat titik sudut yang saling berhadapan dan sama besarnya.
2. Memiliki dua diagonal yang panjangnya berbeda.
3. Memiliki dua sumbu simetri lipat.
4. Memiliki dua sumbu simetri putar.
5. Memiliki sisi yang tidak tegak lurus.
6. Memiliki dua jumlah sudut yang berdekatan sebesar 180 derajat.
7. LAYANG-LAYANG
Ciri-ciri dan sifat bangun datar layang-layang, antara lain:
1. Memiliki satu sumbu simetri lipat.
2. Tidak memiliki sumbu simetri putar.
3. Memiliki empat sisi berpasangan yang sama panjang.
4. Memiliki empat titik sudut (sepasang sudutnya saling berhadapan sama besar).
5. Memiliki dua diagonal yang berbeda dan saling tegak lurus.
8. TRAPESIUM
Ciri-ciri dan sifat bangun datar trapesium, antara lain sebagai berikut :
1. Trapesium memiliki berbagai macam bentuk, yaitu trapesium sembarang, siku-siku, dan sama kaki.
2. Memiliki empat sisi (dua sisi yang saling sejajar).
3. Memiliki empat sudut (dua jumlah sudut saling berdekatan dengan besar 180 derajat).
C. Kegiatan Penutup (10 menit)
Setelah mempelajari materi hari ini. Apakah ananda sudah memahaminya? apabila masih ada yang perlu ditanyakan, boleh tuliskan pertanyaan kalian di komentar blog ibu guru ya^^.
Cukup sekian pembelajaran kita hari ini, jangan lupa diulas kembali ya. Tetap semangat belajarnya dan tingkatkan ibadah solatnya. Wassalamualaikum wr wb^^
Komentar
Posting Komentar